Info Damri Bandara Soekarno Hatta Cibinong

Info Damri Bandara Soekarno Hatta Cibinong. Perkembangan Cibinong dalam beberapa tahun terakhir setelah menjadi ibukota dan pusat pemerintahan Kabupaten Bogor sangat pesat. Banyaknya perumahan dan juga pusat komersial di area Cibinong ini membuat mobilitas warganya untuk bepergian dengan menggunakan pesawat udara juga semakin bertambah. Bila sebelumnya warga di Cibinong harus ke Kota Bogor dahulu untuk naik angkutan Damri ke Bandara Soekarno Hatta. Kini Damri telah hadir pula di Cibinong City Mall untuk lebih mempermudah mobilitas.

damri-bandara-cibinong

Angkutan Damri di Cibinong City Mall

Hadirnya Damri bandara di Cibinong memang tidak terlepas dari Damri yang melihat adanya peningkatan kebutuhan masyarakat Cibinong akan angkutan untuk dari dan ke Bandara Soekarno Hatta. Karena adanya demand yang tinggi tersebut ditangkap oleh Damri dengan menyediakan angkutan langsung dari Cibinong ke Bandara Soekarno Hatta, sehingga dengan adanya Damri, warga Cibinong tidak perlu datang ke Kota Bogor lagi utnuk bepergian ke Bandara Soekarno Hatta dari Cininong.

Angkutan Damri Cibinong ke Bandara Soekarno Hatta berangkat dari Cibinong City Mall Lobby Barat. Tarifnya adalah Rp. 55.000 per orang sekali jalan. Angkutan Damri ini mulai beroperasi sejakjam 03.00 WIB sampai dengan keberangakatn terakhir dari Cibinong ke Bandara Soekarno Hatta pukul 18.00 WIB. Damri akan diberangkatkan setiap 1 jam sekali. Waktu tempuh dalam kondisi normal adalah kurang lebih 1 Jam 30 menit sampai dengan 2 jam, tergantung kondisi lalu lintas.

Untuk rute yang ditempuh adalah Start dari Lobby Barat City Mall Cibinong kemudian masuk tol Jagorawi di pintu tol cibinong selanjutnya Damri akan masuk ke Tol JORR 2 Lingkar Barat atau lewat Tol Dalam Kota (ini tergantung kondisi lalu lintas), kemudian ke Tol Bandara.

  • Trayek : Cibinong (City Mall Lobby Barat) – Bandara Soekarno Hatta
    Tarif : Rp 55.000
    Waktu Tempuh : ± 1 Jam 30 Menit – 2 Jam (kondisi jalan lancar)
    Rute :
    City Mall Cibinong (Lobby Barat) -> Masuk Pintu Tol Cibinong -> Tol Jagorawi -> Tol JORR2 atau Tol Dalam Kota (Arah Ancol atau Grogol, tergantung situasi Lalu Lintas) -> Tol Bandara -> Bandara Soekarno Hatta
    Jadwal Pemberangkatan :
    Dari City Mall Cibinong :
    Pukul 03.00 WIB s/d Pukul 18.00 WIB (Setiap 1 Jam).
    Dari Bandara Soekarno Hatta :
    Tidak dapat diprediksi karena menyesuaikan dengan kedatangan dari Cibinong. Bus Terakhir dari Bandara Soekarno Hatta Sekitar Pukul 22.00 WIB. Anda dapat menunggu di setiap shelter bus Damri yang ada di setiap terminal di bandara Soekarno Hatta.

Demikian informasi terkait Info Damri Bandara Soekarno Hatta Cibinong , kami harapkan informasi ini dapat membantu dalam perjalanan Anda. Untuk mengetahui jadwal lengkap Damri di Bandara Soekarno Hatta silahkan klik disini. Untuk mengetahui jadwal Damri di Bandara Halim Perdanakusuma silahkan klik disini.  Kami akan melakukan update atas informasi tersebut sekiranya terdapat perubahan.